Yogyakarta, Jabarcyber.com – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa barat H. Achmad Ru’yat memimpin rombongan Badan Anggaran (Banggar) DPRD Jawa barat studi banding ke DPRD Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Selasa, (08/02/2022).
Dalam lawatannya tersebut, Ru’yat menjelaskan bahwa penting baginya dan rombongan untuk mendengarkan langsung anatomi anggaran internal DPRD Yogyakarta guna penyusunan anggaran di Jawa barat.
“Alhamdulillah bahwa DPRD Jawa Barat saat ini sedang melakukan perencanaan penyusunan anggaran 2023 dan dalam proses menuju nanti penetapan RKPD, kami hadir di Yogyakarta ini karena dengan APBD 6 triliun dan merupakan daerah istimewa mendapatkan bantuan khusus dengan keisitimewaannya 1,5 triliun jadi ingin mendapatkan kejelasan dan dengan 5 Kabupaten Kota dengan APBD 6 triliun kita ingin mendengar anatomi distribusi bantuan ke kabupaten-kota,” ungkap Ru’yat.
Mantan Wakil Walikota Bogor ini pun mengapresiasi komitmen DPRD terhadap sultan dengan kebijakan anggarannya cukup memberikan kenyamanan.
“Jadi kira-kira program-program andalan saja dalam kebijakan anggaran di 5 Kabupaten Kota di Yogyakarta,” tukas Ru’yat.
Selain itu Banggar DPRD Jabar juga ingin mendengar informasi bahwa para anggota DPRD konsentrasikan program-program yang berpihak ke konstituen, hingga menemukan formulasi penyusunan anggaran internal DPRD Yogyakarta yang tepat.