Cibinong – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Bogor untuk menjadikan Kabupaten Bogor menjadi kota yang termasyhur.
Hal tersebut disampaikan Rudi Susmanto bertepatan dengan momentum Hari Jadi Bogor (HJB) yang ke-540 yang jatuh pada hari Jumat, 3 Juni 2022.
“Sesuai dengan slogan HJB yang ke-540 “Baswara Kastara Loka” mari kita jadikan Kabupaten Bogor menjadi kota yang termasyhur dengan keindahan dan gemerlap alamnya,” ucapnya.
Politisi Partai Gerindra tersebutpun mengucapkan HJB yang ke-540 untuk warga Kabupaten Bogor.
“Selamat Hari Jadi Bogor yang ke-540 Tahun, jadikan Kabupaten Bogor maju, nyaman dan berkeadaban,” tutupnya.***