Bogor, Jabarcyber.com – Sosialisasi 4 pilar kebangsaan yang digelar anggota DPRD Jawa Barat Mochamad Ichsam Maoluddin di Desa Cijujung, Kabupaten Bogor pada Jum’at (03/06/2022), nampaknya mulai menyinggung Pemilu 2024.
Saat sesi tanya jawab, perwakilan Guru dari Kecamatan Sukaraja bernama Sukmayana menyatakan bahwa Kabupaten Bogor hari ini, lahir anak-anak milenial hampir 70% dengan kurang lebih diatas 17 ribu totalnya, dengan data tersebut, dirinya masih bingung bagaimana mengenalkan politik agar generasi muda bisa tersentuh dan tertarik.
“Yang saya pertanyakan, untuk memperkenalkan anak-anak milenial, seperti apa PKS sehingga mereka lebih ada kepercayaan diri dengan basic keagamaannya, tapi tentu saja ada visi misi lain terobosan apa, tentu saja ini jadi bahan materi saya untuk memberikan kepada anak didik,” ungkapnya.
M Ichsan mengakui bahwa PKS masih meramu bagaimana agar PKS atau konten-konten yang berkaitan dengan 4 pilar ini bisa masuk ke segmen milenial dan generasi Z.
“Karena di tahun 2024 pemilih kita, diusia seperti kita ini presentasenya dibawah 30% yang 50% itu adalah milenial, makanya kemarin ada dari salah satu tokoh bahkan Guberunur NTB bahwa yang cocok menjadi presiden ini Raffi Ahmad, karena beliau adalah seorang icon milenial yang satu sisi beliau adalah seorang hartawan, beliau juga dikenal oleh semua segmen milenial sekarang,” ucapnya.
Selain itu dipastikan DPP PKS bidang kepemudaan yang sekarang dinahkodai Dr. Gamal Albinsaid sedang progresif meramu konten-konten remaja yang bisa like pada PKS.
“Mungkin partai lain juga sama, sedang mengemas bagaimana caranya, tapi kita lebih mempelopori seperti Tiktok, usia kita bukan disitu, jadi ini masih terus menjadi pembicaraan yang berkelanjutan karena milenial ini adalah faktor yang memang dikuasai, artinya kita harus mempunyai pemilih yang bisa punya kontribusi besar dari milenial,” tutup M Ichsan.